Berita Terkini

6:Jan

 

Tingkatkan Komitmen, Aparatur Pengadilan Negeri Raha Tandatangani Pakta Integritas

 

Raha, 6 Januari 2025 | Mengawali tahun baru, seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Raha membuat komitmen dengan melaksanakan pembacaan dan penandatanganan Pakta Integritas Tahun 2025 di ruang Cakra Pengadilan Negeri Raha, pada Senin (2/1/2025). Hal ini sesuai dengan Surat Edaran Sekretaris Mahkamah Agung Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2022 Tanggal 29 September 2022 Tentang Penandatanganan Pakta Integritas.

Kegiatan yang diikuti oleh seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Raha tersebut dipimpin dan dipandu langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Raha, Bapak Achmad Wahyu Utomo, S.H., M.H. Pembacaan dan Penandatanganan Pakta Integritas dimulai dari Hakim, dan dilanjutkan seluruh pegawai non Hakim. Seluruh yang hadir tampak hikmat dan bersungguh-sungguh dalam mengikuti rangkaian acara tersebut.

 

Sebelumnya, Pimpinan Mahkamah Agung telah menginstruksikan kepada seluruh Hakim dan Aparatur Mahkamah Agung dan Badan Peradilan di Bawahnya agar melakukan penandatanganan Pakta Integritas. Hal ini diimaksudkan agar pelaksanaan Reformasi Birokrasi dan Pemberantasan Korupsi, Kolusi dan Nepotisme pada Mahkamah Agung dan Badan Peradilan yang berada di Bawahnya dapat berjalan dengan baik.

 

Pembacaan Pakta Ingeritas merupakan komitmen dan janji seluruh aparatur Pengadilan Negeri Raha untuk menjauhkan diri dari perbuatan yang dapat merugikan negara serta selalu menjalankan tugas dan fungsi sesuai dengan peraturan yang berlaku untuk meningkatkan kinerja.

 

Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Negeri Raha mengingatkan kepada seluruh pegawai agar mematuhi pakta integritas yang telah dibaca dan ditandatangani. “Harus diingat, Pakta Integritas yang telah diucapkan harus dilaksanakan, hindari perbuatan tercela, terutama korupsi, akan ada konsekuansinya jika melanggar” tegasnya.

 

Sebelum menutup sambutannya, beliau berharap semoga Pengadilan Negeri Raha kedepannya menjadi lebih baik lagi, “semoga kita bisa menjadi percontohan bagi Pengadilan lainnya. Pintar-pintarlah dalam membawa diri terutamadalam bekerja karena kita selalu menjadi pusat perhatian masyarakat,” harapnya.(mw)